JALAN di jalur tengah dan selatan di wilayah Banyumas, Jawa Tengah, yang rusak semakin meluas, menyusul hujan deras yang mengguyur daerah setempat. Jalan yang berlubang kian membahayakan bagi pengguna jalan terutama pengendara sepeda motor.
Pemantauan kemarin, jalur tengah yang mengalami kerusakan ialah jalan provinsi penghubung Purwokerto-Cilacap yang melalui Patikraja dan Rawalo. Di sejumlah titik seperti Notog, Patikraja, dan sekitar Bendung Gerak Serayu, Rawalo, jalanan mengelupas.
Lubang-lubang jalan tersebar di beberapa titik. Kondisi itu sangat membahayakan, apalagi lubang tidak kelihatan kalau hujan deras turun. Sebab, air menggenangi lubang-lubang tersebut.
Selain di jalur setempat, lubanglubang jalan terlihat di jalanan peng hubung Purwokerto-Tegal.
Jalanan yang rusak mulai terlihat dari Cilongok, Ajibarang, hingga Pekuncen. “Jalan penghubung Purwokerto ke Tegal semakin rusak karena hujan deras menyebabkan aspal mengelupas,” kata Anugrah, 36, pengendara sepeda motor.
Kepala Balai Pelaksana Teknis (BPT) Dinas Bina Marga Jateng wilayah Cilacap Effendy Nugroho mengatakan perbaikan terus dilakukan untuk menambal jalanan yang berlubang baik di Banyumas maupun Cilacap. “Saat ini, penambalan tidak dilaksanakan BPT, tetapi kontraktor.” Di Jawa Barat, kerusakan jalan juga terjadi di jalur pantura Indramayu. Belasan kecelakaan pun sempat terjadi akibat jalan yang berlubang tersebut. “Kami meminta pihak yang berwenang cepat tanggap,” kata Kapolres Indramayu AKB Wijonarko, kemarin.
Wijonarko menyebutkan hujan deras yang turun terus-menerus ditambah kondisi drainase yang kurang bagus menyebabkan air menggenang di jalan. Perlahan air pun mengikis lapisan aspal sehingga menyebabkan jalan menjadi berlubang.
Jalan yang berlubang tersebut, lanjut Wijonarko, tersebar merata di beberapa titik di sepanjang 68 km jalur pantura Indramayu.
Diamater dan kedalamannya juga bervariasi.
Di sisi lain, sebuah truk bermuatan minuman ringan menabrak pembatas jalan di jalur pantai utara ruas jalan Desa Klampok, Kecamatan Wanasari, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Tidak ada korban jiwa, tetapi sang sopir, Teguh, dilarikan ke rumah sakit terdekat karena mengalami luka parah. (LD/UL/JI/N-1) Media Indonesia, 13 Februari 2016, halaman 22
Travel Eksekutif Pekanbaru Pariaman
-
Perusahaan yang menyediakan travel eksekutif dari Kota Pekanbaru Menuju
Pariaman tentunya sudah banyak. Kali ini melalui situs WartaPancasila.com
akan memp...
4 tahun yang lalu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar